Liputan6.com, Surabaya: Daftar pencarian orang (DPO) yang diduga terlibat dalam kasus terorisme sudah disebar di berbagai daerah. Polisi pun memasangnya di sejumlah tempat umum, termasuk di Stasiun Kereta Gubeng, Surabaya, Jawa Timur, Senin (3/10).
Foto sepuluh tersangka terorisme yang dipasang ini bertujuan membatasi ruang gerak pelaku. Selain itu, unutk mengingatkan warga agar waspada jika mengetahui orang yang dicari itu berada di sekitarnya.
Jika mengetahui keberadaan para tersangka tersebut, warga diminta segera melaporkannya ke kantor polisi terdekat ataupun nomor telepon yang tertera di poster. (ADI/YUS)
Foto sepuluh tersangka terorisme yang dipasang ini bertujuan membatasi ruang gerak pelaku. Selain itu, unutk mengingatkan warga agar waspada jika mengetahui orang yang dicari itu berada di sekitarnya.
Jika mengetahui keberadaan para tersangka tersebut, warga diminta segera melaporkannya ke kantor polisi terdekat ataupun nomor telepon yang tertera di poster. (ADI/YUS)
111003cposter.mp4