Liputan6.com, Nusa Dua: Maraknya film animasi yang menghiasi layar televisi nasional menggugah Seniman Animasi Indonesia dan Kementerian Pendidikan Nasional. Untuk menggali potensi animasi dalam negeri, Kementerian Pendidikan dan Seniman Animasi Indonesia menggelar lomba animasi nasional yang mulai tiga bulan lalu.
Lomba ini diikuti ribuan peserta. Hasilnya, 30 peserta terpilih untuk hadir di Nusa Dua, Bali, baru-baru ini. Perlombaan ini bertema pembuatan klip animasi pendidikan dengan durasi 120 detik bertema bebas.
Mutu kerja anak bangsa dinilai tidak kalah dari rekannya dari luar negeri dilihat dari sisi teknik dan ide cerita. Para peserta berharap lomba semacam ini digalakkan agar memotivasi animator muda.(BOG)
Lomba ini diikuti ribuan peserta. Hasilnya, 30 peserta terpilih untuk hadir di Nusa Dua, Bali, baru-baru ini. Perlombaan ini bertema pembuatan klip animasi pendidikan dengan durasi 120 detik bertema bebas.
Mutu kerja anak bangsa dinilai tidak kalah dari rekannya dari luar negeri dilihat dari sisi teknik dan ide cerita. Para peserta berharap lomba semacam ini digalakkan agar memotivasi animator muda.(BOG)