Liputan6.com, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin bersyukur Pilkada Serentak 2018 berjalan lancar dan isu agama relatif tidak menonjol dalam kontestasi politik tersebut.
"Alhamdulillah. Amat bersyukur bahwa proses pilkada 2018 di semua daerah berlangsung lancar dan aman serta relatif tidak ada sengketa isu agama," katanya di Jakarta, Rabu (27/6/2018).
Untuk itu, Lukman berterima kasih kepada segenap pihak yang terlibat dalam Pilkada dapat menjaga diri sehingga tidak terjadi perselisihan agama di ajang tersebut. Dia juga menyampaikan terima kasih kepada KPU, KPUD, Bawaslu dan seluruh institusi yang terkait dengan penyelenggaraan pilkada.
Advertisement
Apresiasi juga dia sampaikan kepada Polri dan TNI yang juga ikut mewujudkan suasana dan rasa aman di tengah masyarakat.
Menurut dia, kalah menang dalam kontestasi demokrasi adalah hal biasa. Untuk itu, Menag berharap proses rekonsiliasi antarkontestan dan pendukung bisa segera dilakukan.
Dengan begitu, ia menambahkan, terjalin sinergi positif untuk saling berkontribusi dalam memajukan wilayahnya masing-masing.
"Pemenang Pilkada 2018 adalah seluruh masyarakat Indonesia. Saatnya bergandengan tangan untuk memajukan negara dan bangsa melalui daerahnya masing-masing," kata dia.
Â
Â
*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada 2018 untuk wilayah Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Bali dan Sulsel.
Â
Saksikan tayangan video menarik berikut ini: