Patroli, Probolinggo - Jenazah remaja berusia 14 tahun yang tewas di tepi Jalan Raya Kedung Supit, Kecamatan Wonomerto, Probolinggo, Jawa Timur, langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Dokter (RSUD) Mohamad Sholeh.
Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Selasa (10/7/2018), awalnya warga mengira remaja ini merupakan korban tabrak lari.
Namun, hasil pemeriksaan sementara terdapat luka bacok di bagian kepala dan punggung korban.
Advertisement
Sementara itu, rekan korban dalam kondisi kritis. Diduga keduanya mengalami penganiayaan. Hingga saat ini, polisi masih memburu pelaku dan meminta keterangan saksi. Barang bukti sepeda motor milik korban di lokasi kejadian juga berhasil diamankan polisi.Â