Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku bangga dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang akhirnya mendapatkan ijazah SMA lewat ujian Paket C.
Dia mengatakan, hal ini bisa menjadi motivasi bagi masyarakat Indonesia yang tidak punya ijazah SMA, agar mau mengikuti program Paket C. Sebab ijazah juga dapat meningkatkan kesempatan kerja.
Baca Juga
"Banyak sekali kesempatan kerja tidak diambil karena nggak punya ijazah SMA. Jadi saya senang Bu Susi lulus, mudah-mudahan jadi contoh," kata Anies di Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (14/7/2018).
Advertisement
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menceritakan saat bertemu Susi di rapat Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Saat itu, dia meminta Susi untuk ikut serta dalam program kejar Paket C.
Namun saat itu, Anies menyebut Susi hanya tertawa dan mengaku enggan mengikuti saran darinya.
"Saya bilang, Bu Susi daftar kejar Paket C, saya dukung. Siap nggak tahun depan ujian, Beliau ketawa khasnya Bu Susi, nggaklah katanya," ucap Anies meniru jawab Susi.
Mengambil contoh dari Susi, Anies mengatakan, seorang menteri saja mau ikut serta dalam program pendidikan kejar paket C, dan hal itu bisa menjadi contoh bagi masyarakat Indonesia.
"Itu alasan saya bilang ke Beliau, itu bukan untuk Bu Susi saja. Bu ini buat jutaan anak perlu contoh dan Beliau kembali jadi teladan," jelas Anies.
Â
Tidak Sepelekan Ujian
Susi sendiri meski tidak membutuhkan ijazah untuk mencari kerja dan sudah meraih gelar Honoris Causa dari Institut Teknologi Surabaya (ITS), namun dia tetap mengikuti kejar Paket C hingga akhirnya lulus dan mendapat ijazah SMA.
Ketika dihubungi Liputan6.com, Menteri Susi memilih menjawab dengan rendah hati, sembari menyebutkan tesnya sudah diambil beberapa bulan lalu di Pangandaran. Ia pun tidak menyepelekan ujian yang dijalaninya, melainkan belajar dengan serius.
"Sebetulnya ujiannya sudah beberapa bulan yang lalu," ucap Susi, Jumat, 13 Juli 2018.
Tak sekedar lulus, Menteri Kelautan dan Perikanan itu juga berhasil mendapatkan nilai terbaik dari 569 peserta ujian. "Terbaik dari 569 peserta," ucapnya.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement