Liputan6.com, Jakarta Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berhasil mendapat ijazah SMA lewat ujian Paket C. Susi bahkan tercatat amemperoleh nilai tertinggi dari 550 peserta yang mengikuti paket kesetaraan. Â
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Minggu (15/7/2018), ijazah yang diterima Susi Pudjiastuti adalah ijazah Paket C jurusan IPS. Â
Baca Juga
Dari tujuh mata pelajaran yang diikutinya, mata pelajaran tertinggi adalah PKN dengan nilai 82 sementara terendah mata pelajaran Ekonomi dengan nilai 42,4. Â
Advertisement
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMA Negeri 1 Pangandaran selama tiga hari pada 11 Mei hingga 13 Mei lalu. Â
Menteri Susi Pudjiastuti semangat mengikuti ujian bahkan selalu datang tepat waktu sebelum ujian dimulai. Â
Menteri Susi Pudjiastuti sebelumnya tidak memiliki ijazah SMA karena saat kelas dua dia mengundurkan diri dari sekolah.