Sukses

Berkunjung ke PKS, Prabowo Akan Bahas Cawapres Rekomendasi Ijtimak Ulama

PKS akan membicarakan dari hati ke hati soal rekomendasi cawapres hasil ijtimak ulama.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berkunjung ke DPP PKS pada 15.00 WIB. Rencananya, Prabowo akan membahas tahapan pencapresan dan dua nama calon wakil presiden yang direkomendasikan forum ijtimak ulama dan tokoh nasional bersama pengurus PKS.

"Ya (berkunjung ke PKS) Kelanjutan pembicaraan selanjutnya, tahapan-tahapan pencapresan," kata Wasekjen PKS Abdul Hakim saat dihubungi merdeka.com, Senin (30/7).

Hakim menambahkan, PKS akan membicarakan dari hati ke hati soal rekomendasi cawapres hasil ijtima ulama. Bagi PKS, rekomendasi ulama harus menjadi bahan pertimbangan penting dalam berkoalisi.

Dalam rekomendasi ijtimak ulama, ada satu nama kader PKS yang diusulkan. Yakni Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri.

"Kita akan bicarakan dari hati ke hati," ujarnya.

Menurutnya, jika nama Salim telah disepakati mitra koalisi PKS sebagai cawapres Prabowo, pimpinan PKS akan menyampaikan ke Majelis Syuro ke-8 untuk ditetapkan.

"Pimpinan partai akan melaporkan ke Majelis Syuro PKS ke-8. Yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat untuk mendapatkan penetapan. Ada satu tahapan lagi di proses internal partai," terangnya.

 

2 dari 2 halaman

Junjung Rekomendasi

Hakim mengaku belum bisa memastikan nama Salim akan diterima seluruh kader mengingat ada 8 nama lagi yang diajukan sebagai cawapres. Tapi, dia mengklaim partainya menjunjung tinggi rekomendasi ijtima tersebut.

"Tentu selanjutnya akan dilaporkan ke Majelis Syuro ke 8 untuk di mendapatkan penetapan," tandas Abdul.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Ferry Juliantono mengatakan Prabowo Subianto akan menyampaikan hasil pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sore ini. Rencananya, Prabowo akan berkunjung ke DPP PKS pukul 15.00 WIB.

"Partai Gerindra pun akan melakukan pertemuan dengan PKS hari ini juga untuk menyampaikan dalam rangka menyelaraskan perkembangan dari masing-masing pertemuan," kata Ferry.

 

Reporter: Renald Ghiffari

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

 

 

Â