Sukses

Jokowi Siap-Siap Punya Cucu Kedua, Kahiyang Bersalin di RS YPK

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bergegas menuju Jakarta, Selasa 31 Juli 2018. Putrinya, Kahiyang Ayu akan melahirkan di Rumah Sakit YPK Menteng.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bergegas menuju Jakarta, Selasa 31 Juli 2018. Padahal, dia baru saja selesai menjamu sembilan sekretaris jenderal partai koalisi di salah satu restoran di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat.

Rupanya, Jokowi bergegas ke sebuah rumah sakit di Menteng, Jakarta Pusat. Putrinya, Kahiyang Ayu akan melahirkan di Rumah Sakit YPK Menteng.

Hal tersebut dibenarkan oleh Sekjen Partai Hanura Herry Lontung Siregar. Dia mengatakan, Kahiyang diperkirakan melahirkan dalam waktu dekat. Jika tidak Selasa malam, istri Bobby Nasution tersebut akan melahirkan pada Rabu (1/8/2018) pagi ini.

Yang pasti, lanjut dia, saat itu Jokowi tengah menuju perjalanan menuju Rumah Sakit YPK Menteng, Jakarta Pusat.

"Iya. Doakan saja ya," singkat Herry saat dihubungi di Jakarta, Selasa.

 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Pernikahan Kahiyang-Bobby

Sebelumnya, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution menikah pada 8 November 2017 lalu. Pesta pernikahan mereka digelar di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Jawa Tengah.

Selain di Solo, kedua pasangan itu juga menggelar pesta pernikahan di kampung halaman Bobby yaitu Medan, Sumatera Utara.Â