Sukses

347 Orang Meninggal Akibat Gempa Lombok

Guncangan gempa susulan di Lombok masih terus terjadi sebanyak 319 kali.

Patroli Indosiar, Lombok - Hingga kini Lombok Utara sebagai wilayah paling parah terdampak gempa di Nusa Tenggara Barat (NTB) masih belum pulih. Warga masih menempati tenda-tenda darurat karena nyaris semua rumah dan bangunan rusak diguncang gempa.  

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Kamis (9/8/2018), ribuan kepala keluarga kehilangan tempat tinggal.  

Bahkan, ada rumah warga di Desa Gondang, Kecamatan Gangga, yang rusak berat hingga rata dengan tanah akibat diguncang gempa berkekuatan 7 SR. 

Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Lombok Utara mencatat, hingga Rabu, 8 Agustus kemarin, korban jiwa akibat gempa sudah mencapai 347 orang. Gempa juga telah merusak berbagai fasilitas layanan publik yang ada di Lombok Utara.  

Sementara itu, guncangan gempa susulan masih terus terjadi sebanyak 319 kali. Gempa susulan punya kekuatan bervariasi, antara 3 sampai 4 SR dan diprediksi masih berlangsung hingga tiga pekan ke depan. (Karlina Sintia Dewi)