Sukses

Harapan Seskab di HUT ke-73 RI: Indonesia Jadi Negara Kuat dan Pemenang

Pramono menilai, di umur yang lebih dari tujuh dekade, Indonesia bersyukur memiliki sistem demokrasi.

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Kabinet Pramono Anung bersama sejumlah menteri Kabinet Kerja hadir dalam upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat, 17 Agustus 2018. Pramono datang bersama istri, Endang Nugrahani.

Keduanya mengenakan baju adat Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT). Pramono berharap, HUT ke-73 RI ini menjadi momentum bagi seluruh elemen untuk memperkuat negara.

"Dengan kemerdekaan ini (kita) akan menjadi kuat dan akan menjadi bangsa pemenang," tuturnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

Mantan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan ini berucap, di umur yang lebih dari tujuh dekade, Indonesia bersyukur memiliki sistem demokrasi. Sistem yang diharapkan mampu memberikan kesejahteraan kepada seluruh rakyat Indonesia.

"Dan terpenting integrasi bangsa itu tetap terjaga dengan baik," ucap Pramono. 

Upacara Peringatan HUT ke-73 RI di Istana Merdeka dimulai pukul 10.00 WIB. Wakil Presiden Jusuf Kalla, Presiden ke-3 RI Bachruddin Jusuf Habibie, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, dan Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, dan Wakil Presiden ke-11 Boediono hadir dalam acara ini. 

Hadir juga Menko Polhukam Wiranto, Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Mendikbud Muhadjir Effendy, Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menhan Ryamizard Ryacudu, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini