Sukses

Diduga Masih Ada yang Terperangkap di Mal Atura Palu Pascagempa

Upaya pencarian korban masih terus dilakukan. Hingga saat ini, gempa susulan masih dirasakan warga Palu.

Fokus, Palu - Gempa magnitudo 7,4 yang terjadi Jumat sore kemarin mengakibatkan sejumlah fasilitas di 26 kilometer sebelah utara Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, mengalami rusak parah. 

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (29/9/2018), Gedung yang rusak berat di antaranya sebuah restoran dan pusat perbelanjaan. Diduga masih ada orang yang terperangkap di Mal Atura.

Upaya pencarian korban masih terus dilakukan. Hingga saat ini, gempa susulan masih dirasakan warga Palu.

Kerusakan parah juga terjadi di kantor PJR Polda Sulawesi Tengah yang berada di Jalan Sam Ratulangi, Palu. Sementara itu, sejumlah korban tewas di temukan di Pantai Talise yang berada di sebelah utara Kota Palu.

Kerusakan juga terjadi di Kabupaten Pasangkayu yang berada di Sulawesi Barat. Di Kabupaten ini sejumlah bangunan rusak parah. Bahkan sejumlah ruko ambruk rata dengan tanah. (Muhammad Gustirha Yunas)