Sukses

Fahri Hamzah Minta JK Pimpin Penanganan Bencana di Sulteng

JK dianggap berpengalaman menangani gempa dan tsunami Aceh.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah meminta Wakil Presiden Jusuf Kalla memimpin penanganan bencana gempa dan tsunami Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Sebab, JK dinilai berpengalaman saat menangani bencana tsunami Aceh 2004 lalu.

"Sebaiknya Pak JK yang memimpin penanganan bencana ini, karena Pak JK berpengalaman waktu tsunami. Dua bulan waktu habis dilantik tsunami Aceh meledak, dan alhamdulillah relatif kesannya baik sampai sekarang," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (2/10/2018).

Fahri memuji penanganan tsunami Aceh di bawah pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan JK yang disoroti dunia. Citra pemerintah saat itu menjadi positif.

Setelah tiga hari tsunami di Aceh, SBY juga menerapkan terobosan open sky policy. Yakni bahwa langit Aceh dan Indonesia secara umum boleh diterbangi oleh pesawat apapun demi memberikan bantuan.

"Sementara ini kita terisolasi di Sulawesi kok tidak ada gitu terobosan-terobosan. Tolong Pak JK ambil inisitif. Saya lebih setuju Pak JK yang mengambil tugas hari hari, menangani bencana di NTB dan Sulteng ini," ujarnya.

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

2 dari 2 halaman

JK Tolak Bantuan Trump

Sebelumnya Wakil Presiden Jusuf Kalla menolak bantuan dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk menangani gempa dan tsunami di Palu dan Donggala.

Trump mengatakan, sudah mengirim first reponders, militer, dan tim lainnya untuk menangani dampak bencana.

"Enggak, kita tidak terima itu. Mereka minta mau kirim rumah sakit, kapal rumah sakit, cukup kita," kata Jusuf Kalla di Kantornya, Jalan Merdeka Utara, Selasa (2/10/2018).

Dia menjelaskan, bantuan kapal rumah sakit tidak efisien bagi korban bencana gempa dan tsunami. Terlihat saat bencana di Aceh, kapal rumah sakit hanya lima pasien yang menggunakan.

"Pengalaman di Aceh dulu, yang mau naik kapal rumah sakit itu hanya 5 pasien," kata JK.

Sebelumnya Donald Trump mengatakan, tsunami merupakan bencana paling buruk di antara bencana alam lainnya.

"Mereka terkena tsunami besar, banyak orang tidak pernah melihatnya. Tapi penduduk di dunia bagian lain kerap mengalaminya," ucap Donald Trump.

"Kalian menyaksikan tornado, badai, dan bencana alam lainnya yang berbeda. Tapi dia bilang, tsunami adalah yang terburuk," kata Trump.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: