Liputan6.com, Minahasa Tenggara - Aktivitas Gunung Soputan di Silian Raya, Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, Kamis siang tadi menunjukkan tanda-tanda penurunan erupsi. Meski demikian, gempa vulkanik dangkal dan gempa vulkanik dalam tetap berlangsung. Â
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Kamis (4/10/2018), indikasi fempa vulkanik dangkal dan dalam menunjukkan sewaktu-waktu bisa saja terjadi letusan.
Secara visual, asap kawah putih sedang tebal kecoklatan bisa diamati pada ketinggian sekitar 1.500 meter. Asap bertiup ke arah barat laut sampai utara. Â
Advertisement
Kini, status Gunung Soputan berada di Level III (Siaga). Warga diimbau tak beraktivitas pada radius 4 kilometer dari kawah Gunung Soputan. (Karlina Sintia Dewi)