Sukses

YPP SCTV-Indosiar Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Sulteng

YPP salurkan bantuan dari pemirsa SCTV-Indosiar untuk korban bencana di Sulawesi Tengah.

Liputan6.com, Palu - Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih SCTV-Indosiar menyalurkan sejumlah bantuan para pengungsi korban gempa dan tsunami di Palu, Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (9/10), bantuan terdiri dari 2 ton beras, 100 karton ikan kaleng, 1.000 selimut, dan aneka obat-obatan. Bantuan dibawa menggunakan KRI Surabaya menuju Pelabuhan Pantoloan, Palu.

“Ini semua dari sumbangan pemirsa SCTV-Indosiar yang peduli dengan bencana di Sulawesi Tengah,” ujar Kabid Penanganan Bencana YPP Petrus Dananjoyo.

Pengiriman bantuan serupa dari pemirsa SCTV-Indosiar rencananya masih akan dilanjutkan oleh Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih hingga masa tanggap darurat dan pemulihan Sulawesi Tengah selesai. (Karlina Sintia Dewi)