Sukses

Daftar Rumah DP 0 Rupiah, Warga Padati Kantor Wali Kota Jakarta Timur

Karena banyaknya calon pembeli rumah susun milik atau rusunami, loket pendaftaran yang sedianya dibuka pukul 09.00 WIB, terpaksa dimajukan pukul 07.30 WIB.

Fokus, Jakarta - Sejak pagi, puluhan warga sudah mendatangi Kantor Walikota Jakarta Timur. Mereka hendak mendaftar sebagai peserta program rumah dengan DP 0 rupiah.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (2/11/2018), karena banyaknya calon pembeli rumah susun milik atau rusunami, loket pendaftaran yang sedianya dibuka pukul 09.00 WIB, terpaksa dimajukan pukul 07.30 WIB.

Rusunami Kelapa Vilage yang merupakan program pertama rumah dengan DP 0 rupiahDP 0 rupiah dibangun di Pondok Kelapa. Sejumlah warga mengaku sangat terbantu dengan program ini karena hunian di Jakarta selama ini sulit terbeli karena harganya yang mahal.

Program pertama rumah DP 0 rupiah khusus disediakan bagi warga yang ber KTP DKI Jakarta yang belum memiliki rumah. Syarat lain, mereka juga belum pernah mendapatkan subsidi dari pemerintah.

Untuk tahap pertama, pendaftaran pembelian rusunami dibuka hingga 20 hari ke depan.

Hingga Kamis siang, sudah tercatat 60 pendaftar. Rusunami Kelapa Dua sudah mulai dibangun sejak awal tahun 2018 setinggi 21 lantai. Total hunian yang disediakan ada 780 unit. (Rio Audhitama Sihombing)Â