Liputan6.com, Surabaya - Suasana sukacita ratusan penonton drama kolosal Surabaya Membara seketika menjadi kepanikan saat rangkaian kereta melintasi jembatan atau viaduk di depan Kantor Gubernur Jawa Timur. Belasan penonton di atas jembatan tiba-tiba terjatuh dari ketinggian sekitar 5 meter.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (10/11/2018), tim medis, polisi, dan anggota linmas melakukan evakuasi atas korban. Tiga tewas dan sedikitnya 11 lainnya menderita luka-luka akibat peristiwa ini.
Baca Juga
Meski prihatin dan langsung menangani dampak dari peristiwa ini, Walikota Surabaya menegaskan acara itu tidak mengantongi izin dari Pemkot.
Advertisement
"Jadi tidak ada surat pemberitahuan dan surat izin. Saya jangan ditanya itu, karena saya tidak tahu, tanya saja sama panitia," kata Walikota Surabaya Tri Risma Harini.
Saat ini, seluruh korban luka luka masih dirawat di tiga rumah sakit di Surabaya. Masing-masing Rumah Sakit Suwandi, Rumah Sakit PHC, dan RumahSakit Dokter Soetomo Surabaya. (Rio Audhitama Sihombing)Â