Liputan6.com, Bandung - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengikuti kegiatan Gowes Bandung Lautan Sepeda. Jokowi mengenakan seragam tentara rakyat dan sepeda ontel berwarna hitam.
Seusai acara, Jokowi menceritakan sepeda ontel yang digunakannya tidak memiliki rem. Akibatnya, mantan Gubernur DKI Jakarta ini sempat grogi dan khawatir.
"Sepedanya memang dipilihkan beberapa dan saya pilih itu yang paling enteng. Tetapi memang sepeda lama. Enggak ada rem. Itu yang tadi saya agak mikir, agak groginya di situ," kata Jokowi di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (10/11/2018).
Advertisement
Jokowi mengatakan, rute yang dilaluinya di kawasan Gedung Sate cukup menantang. Ada jalanan yang sedikit menanjak dan menurun.
Di saat melewati jalan turunan, Jokowi terpaksa menabrakkan sepeda ontel ke trotoar agar bisa berhenti atau turun lalu menuntun sepeda tersebut.
"Remnya, enggak ada remnya. Kalau turunnya tajam waduh saya milih turun saya tuntun," ujar Jokowi.
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Untuk Peringati Hari Pahlawan
Jokowi melepas sekaligus mengikuti kegiatan Gowes Bandung Lautan Sepeda di Gedung Sate. Acara tersebut diadakan oleh Kodam III/Siliwangi dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November 2018.
Saat keluar dari Gedung Sate, Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Sosial Agus Gumiwang, dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko. Kemudian Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Jokowi lalu bersepeda dari Gedung Sate menuju Jalan Merdeka, kemudian ke Jalan Lembong. Selanjutnya menuju Jalan Asia Afrika, Jalan Sudirman, Jalan Pasir Kaliki, Jalan Pasteur, Jalan Wastu Kencana, Jalan Purnawarman, Jalan Cikapayang, Jalan Surapati kemudian kembali ke kawasan depan Gedung Sate.
Reporter:Â Titin Supriatin
Sumber: Merdeka.com
Advertisement