Liputan6.com, Banjar - Calon wakil presiden Sandiaga Uno mengisi kampanyedi Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan dengan mendatangi Pusat Pertokoan Permata, Martapura. Sandiaga juga melakukan dialog ekonomi dengan pengusaha UMKM dan mahasiswa. Â
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (11/11/2018), Â Â ratusan warga menyambut kedatangan Sandiaga Uno di Pertokoan Permata Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Sabtu siang. Pasar ini merupakan pusat perbelanjaan permata terbesar di Kalimantan Selatan.
Baca Juga
Di salah satu toko permata, Sandiaga memilih beberapa barang kerajinan khas Kalimantan Selatan, berupa kalung permata Suku Dayak, tasbih dari kayu gaharu, serta tas manik untuk istrinya. Menurut Sandiaga, Kota Martapura merupakan penghasil berlian terbesar didunia. Â
Advertisement
Usai mengunjungi pusat pertokoan permata di Martapura, Sandiaga menghadiri dialog ekonomi bersama UMKM dan mahasiswa yang di gelar di salah satu cafe di Banjarmasin. Sandiaga Uno mengatakan banyak inspirasi yang dapat diserap dalam dialog ekonomi bersama UMKM. Â
Selain mengajukan pertanyaan, banyak warga yang juga memanfaatkan kehadiran Sandiaga untuk foto bersama. (Karlina Sintia Dewi)Â Â