Sukses

Banjir Rendam Puluhan Rumah Warga di Bogor

Kondisi genangan air yang mencapai pinggang orang dewasa di sejumlah titik ini sempat diambil videonya oleh warga setempat.

Fokus, Bogor - Hujan lebat disertai angin kencang mengguyur wilayah Bogor, Jawa Barat, sejak Sabtu sore. Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Minggu (18/11/2018), tingginya curah hujan menyebabkan Desa Tegal Waru, Ciampea, Kabupaten Bogor, terendam.

Kondisi genangan air yang mencapai pinggang orang dewasa di sejumlah titik ini sempat diambil videonya oleh warga setempat.

Warga mengaku terdapat 20 rumah lebih yang terendam. Diduga banjir akibat luapan Sungai Ciampea dan diperparah dengan adanya proyek perumahan yang mengakibatkan gorong-gorong tertutup sampah.

Warga yang terkena dampak banjir pun terpaksa mengungsi ke rumah saudara mereka atau tempat lain yang lebih aman karena kondisi rumah mereka masih terendam. Untuk sementara, warga hanya membersihkan sisa air dan kotoran di rumah mereka pada Sabtu malam. (Muhammad Gustirha Yunas)