Liputan6.com, Mamassa - Warga di Mamasa, Sulawesi Barat, menggelar tradisi menolak gempa. Tradisi yang disebut Messalu Lembang ini memang sering dilakukan secara turun temurun. Ritual ini dipimpin oleh tokoh adat dan tokoh agama setempat di salah satu monumen bersejarah Mamasa yang disebut Topao.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (18/11/2018), ritual Messalu Lembang merupakan ungkapan pengakuan atas segala salah dan dosa. Ritual diawali oleh pemotongan sejumlah hewan seperti kerbau.
Masyarakat Mamasa percaya semua bencana yang menimpa manusia termasuk gempa bumi tidak lepas dari aktivitas manusia dalam memperlakukan alam. (Rio Audhitama Sihombing)Â
Advertisement