Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyatakan akan mengebut pengerjaan Tol Jakarta-Surabaya. Presiden berharap jalan sudah tersambung pada April 2019. Hal tersebut disampaikannya dalam pembukaan pertemuan tahunan Bank Indonesia di Jakarta Convention Center.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (28/11/2018), pemerintah harus melakukan percepatan pengerjaan semua proyek tol di Pulau Jawa supaya bisa digunakan pada libur Hari Natal dan Tahun Baru serta arus mudik Lebaran tahun depan.
Tol Jakarta-Surabaya diperkirakan akan tersambung akhir tahun ini. Sementara, dari Merak-Banyuwangi akan selesai pertengahan 2019. Â
Advertisement
Selain di Pulau Jawa, pemerintah juga mengebut proyek Tol Bakauheni-Palembang yang merupakan bagian Tol Trans Sumatera. (Karlina Sintia Dewi)