Sukses

Usai Mapolsek Ciracas Diserang, Ini yang Tersisa dari Lokasi Kejadian

Beberapa bangkai kendaraan yang dibakar dan dirusak massa masih berada di sekitar lokasi kejadian.

Patroli, Jakarta - Arus lalu lintas di depan Kantor Mapolsek Ciracas, Jakarta Timur, Jalan Raya Bogor yang sempat lumpuh, pagi tadi kembali normal. Beberapa petugas melakukan pengaturan arus yang biasanya setiap pagi selalu padat kendaraan.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Rabu (112/12/2018), beberapa bangkai kendaraan yang dibakar dan dirusak massa masih berada di sekitar lokasi kejadian. Gerbang pintu masuk Polsek Ciracas hanya ditutupi papan tripleks.

Warga sekitar lokasi menuturkan, peristiwa yang terjadi dini hari tadi sempat membuat suasana mencekam dan ketakutan.

Sementara itu, Kepala Penerangan Kodam Jaya menyerahkan penyelidikan kasus penyerangan dan pembakaran Mapolsek Ciracas ke pihak kepolisian.

Pagi tadi, sejumlah petugas prasarana dan sarana umum (PPSU) Pemkot Jakarta Timur melakukan pembersihan sisa-sisa puing perusakan bangunan Mapolsek. (Rio Audhitama Sihombing)