Liputan6.com, Bandung - Kabar duka datang dari keluarga Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih Emil Dardak. Adik Emil, Eril Dardak ditemukan meninggal dengan kepala terbungkus plastik.
Jasad Eril Dardak ditemukan di kamar kosnya, Kota Bandung oleh seorang petugas kebersihan.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Bandung AKBP M Rifai mengungkapkan bahwa awal mula penemuan jasad saat petugas mengetuk pintu kamar kos Eril. Karena lama tidak merespons, petugas kebersihan melaporkan kepada pihak kosan.
Advertisement
Pengelola kosan kemudian membuka pintu kamar Eril dengan kunci cadangan. Mereka terkejut karena posisi Eril sudah tergeletak tak bernyawa.
Tak lama kemudian, tim Inafis Polrestabes Bandung langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Berikut 5 fakta yang dihimpun Liputan6.com soal kematian Eril Dardak:
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
1. Kepala Terbungkus Kantong Plastik
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Bandung, AKBP M Rifai mengungkapkan bahwa awal mula penemuan jasad Eril Dardak saat petugas mengetuk pintu kamar kos. Karena lama tidak merespons, petugas kebersihan melaporkan kepada pihak kosan.
Pengelola kosan kemudian membuka pintu kamar Eril dengan kunci cadangan. Mereka terkejut karena posisi Eril sudah tergeletak tak bernyawa. Tak lama kemudian, tim Inafis Polrestabes Bandung langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Ditemukan plastik yang menutupi wajah Eril Dardak. Namun, plastik itu tidak dalam keadaan tertutup rapat. "Dari hasil olah TKP, kami tidak menemukan ada tanda kekerasan pada korban. Sudah dilakukan visum luar," kata M. Rifai saat dihubungi.
"Plastik itu tidak bisa dikatakan membekap karena itu terbuka, tidak terkunci, gatau dia lagi apa, plastik dipasang begitu saja," lanjutnya.
Â
Advertisement
2. Ditemukan Petugas Kebersihan
Jasad Eril Dardak ini ditemukan di kamar kos-nya, di kawasan Dago, Bandung oleh petugas kebersihan. Saat itu, petugas kebersihan mengetuk pintu kos kamar Eril.
Karena lama tidak merespons, petugas kebersihan melaporkan kepada pihak kosan.
Pengelola kosan kemudian membuka pintu kamar Eril dengan kunci cadangan. Mereka terkejut karena posisi Eril sudah tergeletak tak bernyawa.
Â
Â
3. Kepedihan Emil Dardak
Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih Emil Dardak tengah berduka. Adik kandungnya, Eril Dardak ditemukan di tewas di kamar kosnya di Bandung Jawa Barat.
Emil Dardak pun mengungkapkan kesedihannya. Bupati Trenggalek itu menuliskan cintanya kepada sang adik.
"My beloved little brother looking good. I am grateful of your big help for me, but I havent had a chance to say it to you. I am so proud of you. I love you so much," tulis Emil di akun Instagramnya yang dikutip Liputan6.com, Kamis (13/12/2018).
Unggahan Emil mendapat banyak respons dari warga net. Mereka menyatakan simpati dan turut berduka atas kepergian adik ipar Arumi Bachsin tersebut.
"Turut berduka cita ya mas Emil..insya Alloh Alm Husnul Khotimah, keluarga yg ditinggal diberikan tabah dan tawakal," tulis adhibadon.
"Innalillahi wa Inna ilaihi rojiun, turut berduka cita Pak Emil. Semoga amal Dan ibadahnya diterima Di sisiNYA," ujar khurotullailiyah.
Advertisement
4. Tak Ditemukan Tanda Kekerasan
Eril Dardak, adik kandung Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih, Emil Dardak ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya, Kota Bandung, Rabu 12 Desember. Hasil visum, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh Eril.
"Untuk hasil visum, tidak ditemukan tanda kekerasan," ujar Kasat Reskrim AKBP Mochamad Rifai.
Inafis Polrestabes Bandung sudah melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian ditemukannya jasad Eril Dardak. Informasi yang dihimpun, terdapat plastik yang menutupi wajah Eril Dardak saat jenazahnya ditemukan.
Â
5. Diduga Karena Asma
Kematian adik kandung Bupati Trenggalek dan Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih Emil Dardak masih misteri.
Eril Dardak ditemukan meninggal dunia di kosnya tepatnya Kosan Kartifah Jalan Dago Asri I No 24 Kelurahan Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.
Namun kerabat Eril mengatakan, dugaan penyebab meninggalnya Eril Dardak lantaran penyakit asma.
"Kemungkinan meninggal karena penyakit asma yang kambuh. Mengingat yang bersangkutan mengidap penyakit asma," terang salah satu kerabat almarhum Eril Ario Ristanto Dardak yang juga pengasuhnya, Sumarji, Rabu 12 Desember 2018.
Dia mengaku, berdasarkan kabar terakhir di keluarga, meninggalnya Eril Dardak ketika berada di kos-kosan dekat kampus tempatnya menuntut ilmu, Institut Teknologi Bandung (ITB). "Sebelum meninggal tidak berada di rumah Trenggalek maupun di Jakarta," ujarnya.
Rencananya jenazah akan dimakamkan di dekat kediaman sang ayah yang berada di kawasan Pondok Kelapa, Jakarta.
"Terakhir dia ke Trenggalek sekitar 10 hari lalu bersama teman-temannya. Namun tidak mampir ke sini," tandasnya.
Advertisement