Liputan6.com, Jakarta - Gempa magnitudo 4,6 mengguncang Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Selasa (5/3/2019) pagi. Guncangan terjadi pukul 06.13 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan, titik pusat gempa berada di darat 42 kilometer timur laut Luwu Timur.
Baca Juga
"Lokasinya 2,50 Lintang Selatan, 121,54 Bujur Timur," tulis BMKG dalam laman resminya, Jakarta, Senin
Advertisement
Gempa dengan kedalaman 14 kilometer itu dinyatakan tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Meski begitu warga diimbau untuk tetap waspada.
Reporter: Rifqi Aufal Sutisna