Sukses

Evakuasi Bayi di Tengah Banjir Dayeuhkolot Berjalan Dramatis

Banjir di Dayeuhkolot terjadi akibat meluapnya Sungai Citarum. Jumlah rumah yang terendam banjir tercatat mencapai 1.500 rumah.

Fokus, Bandung - Seorang bayi berhasil dievakuasi petugas dari Kampung Bojong Asih, Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang terendam banjir. 

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (8/3/2019), Tim SAR menggunakan perahu untuk menembus banjir sedalam 1 meter di Dayeuhkolot.  

Banjir di kawasan ini terjadi sejak beberapa hari lalu akibat meluapnya Sungai Citarum.

"Sangat besar sekali banjir ini mencapai 3 meteran. Aktivitas warga ada yang bertahan, ada yang mengungsi juga," kata warga Baleendah Atep.

Berdasarkan data petugas, jumlah rumah yang terendam banjir mencapai 1.500 rumah. (Rio Audhitama Sihombing)Â