Sukses

Berkunjung ke Mal Grand Indonesia, Jokowi Dapat Sambutan Meriah

Mereka kemudian menyalami dan meminta untuk berswafoto bersama Jokowi.

Liputan6.com, Jakarta - Masyarakat menyambut meriah kedatangan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di mal Grand Indonesia, Jakarta. Mereka datang setelah mendengar kabar mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan mengunjungi lokasi tersebut.

Jokowi tiba di mal tersebut sekitar pukul 13.30 WIB.

Pengunjung mal kemudian menyalami dan meminta untuk berswafoto bersama calon presiden petahana tersebut. Mereka juga meneriakkan nama Jokowi.

"Jokowi! Jokowi! Jokowi!"

Sebelum Jokowi datang, pengunjung sudah memenuhi lobi Amarta di sekitar West Mall Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (20/4/2019) untuk satu tujuan yakni melihat kedatangan Presiden dan rombongan.

Salah satu pengunjung yakni Meliana yang mengaku sebagai penggemar berat Jokowi, rela berdesakan untuk bisa berkesempatan melihat lebih dekat Jokowi saat nanti tiba.

"Saya lewat tadi, kok ramai sekali. Saya tanya ternyata katanya Pak Jokowi mau datang. Ya saya tunggu saja di sini," ucap dia seperti dilansir Antara.

Sejumlah kelompok masyarakat pendukung Jokowi juga sudah terlihat berkumpul memenuhi area lobi Grand Indonesia ketika mendengar presiden akan hadir di pusat perbelanjaan itu.

"Tidak sengaja kita. Memang mau kumpul-kumpul memang di Grand Indonesia. Pas dengar Pak Jokowi datang kami telepon semuanya biar datang," ujar Ani, salah satu anggota "Galang Kemajuan Ladies".

 

Reporter: Intan Umbari

Sumber: Merdeka

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi