Liputan6.com, Jakarta - Densus 88 temukan dua buah bom pipa besi di sebuah toko handphone bernama Wanky Cell di Jalan Muchtar Tabrabi, Bekasi Barat, Jawa Barat. Temuan itu diduga berkaitan dengan aksi terorisme.
"Iya benar, saat menggeledah toko tersebut ditemukan dua buah bom pipa besi tidak dilengkapi switching," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dihubungi, Rabu (8/5/2019) malam.
Baca Juga
Selain itu, kata Argo, polisi juga menemukan pupuk booster lengkeng, HCL di dalam botol, serbuk putih, dan beberapa cairan didalam botol.
Advertisement
"Untuk serbuk putih dan cairan didalam botol sedang dalam penanganan Puslabfor," ucapnya.
Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait temuan barang-barang tersebut.
Sebelumnya, anggota Densus 88 disebut menemukan bahan peledak diduga bom dalam penggeledahan di sebuah gerai Ponsel Wanky Cell di Jalan Muhtar Tabrani, Kelurahan Perwira, Bekasi Utara, Kota Bekasi pada Rabu.
"Ada bubuk di plastik, kemudian cairan di dalam botol," kata Ketua RT 3 RW 3, Zakaria, Rabu (8/5) malam.
Reporter: Ronald