Liputan6.com, Jakarta - Usai kerusuhan 22 Mei 2019, penjagaan di sekitar kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI sampai Jumat, 24 Mei 2019 masih terus dilakukan oleh aparat kepolisian. Pantauan Liputan6.com sampai siang ini, penjagaan di Jalan Imam Bonjol diperketat.
Akses untuk mengakses Jalan Imam Bonjol yang biasanya tidak ada pemeriksaan, sekarang siapa pun yang masuk wajib diperiksa. Biasanya pemeriksaan dilakukan hanya apabila hendak masuk ke Kantor KPU.
Selain itu, Jalan Imam Bonjol sebagai satu-satunya jalan umum untuk mengakses Kantor KPU masih ditutup oleh kawat berduri dan dijaga ketat oleh petugas keamanan dan aparat kepolisian. Polisi yang terdiri dari personel Brimob masih berlalu-lalang di sekitar Jalan Imam Bonjol.
Advertisement
Dari pantauan di lapangan, terlihat juga tiga anjing polisi ikut berjaga untuk mengamankan Kantor KPU.
Terdapat pula satu unit mobil pemadam kebakaran dan dua unit Water Cannon yang diparkirkan tepat di depan Kantor KPU.
Hingga saat ini belum ada tanda-tanda akan ada demonstrasi di sekitar Kantor KPU.