Sukses

Lantunan Tahlil Iringi Persemayaman Ani Yudhoyono di Pendopo Cikeas

Jenazah mantan Ibu Negara Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono disemayamkan di Pendopo Puri Cikeas, Bogor

Liputan6.com, Jakarta - Jenazah mantan Ibu Negara Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono disemayamkan di Pendopo Puri Cikeas, Bogor, Minggu (2/6/2019). Jenazah dibawa dari kediaman pribadi Preiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sekitar pukul 10.15 WIB.

Lantunan tahlil para pelayat mengiringi prosesi persemayaman jenazah Ani Yudhoyono saat di bawa menuju ke pendopo Puri Cikeas. Keluarga besar SBY terlihat kompak mengenakan pakaian serba putih.

Tampak sejumlah tokoh seperti calon wakil presiden KH Ma'ruf Amin, Ketua MPR Zulkifli Hasan, dan sejumlah pejabat negara lainnya.

Jenazah Ani Yudhoyono berada dalam peti berwarna putih berselimut bendera merah putih dan bunga melati.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Dimakamkan di TMP Kalibata

Presiden Joko Widodo atau Jokowi dijadwalkan akan memimpin upacara prosesi pemakaman Ibu Negara Presiden ke-6 RI, Ani Yudhoyono. Jenazah direncanakan akan dimakamkan Minggu (2/6/2019) siang di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

Berdasarkan rencana pemakaman yang dilansir Chief Communication Officer The Yudhoyono Institute, Ni Luh Putu Caosa Indryani, jenazah akan disemayamkan di rumah duka di Puri Cikeas pada pukul 08.00 WIB, yaitu di Pendopo Cikeas.

"Untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat yang akan memberikan penghormatan terakhir," kata Osa dalam keterangan tertulisnya, Minggu (2/6/2019).

Pada pukul 12.00 WIB, digelar Salat Dzuhur berjamaah dan dilanjutkan dengan Salat Jenazah.

Pukul 13.30 WIB, upacara persemayaman Jenazah Ibu Ani di Pendopo Cikeas dan dilanjutkan dengan perjalanan menuju TMP Kalibata dengan Inspektur Upcara Ketua DPR RI Bambang Soesatyo.

Pukul 15.00 WIB dilakukan pemakaman Jenazah dengan prosesi militer dengan Inspektur Upacara Presiden RI Joko Widodo.

Adapun rute perjalanan rombongan Jenazah Ani Yudhoyono adalah, kediaman Puri Cikeas-Jalan Alternatif Trans Yogi Cibubur-Masuk Pintu Gerbang Tol Cibubur arah Jakarta-Jalan Tol Jagorawi-Cawang-Tol Dalam Kota-Keluar Pintu Tol Pasar Minggu Pancoran-Jalan Raya Pasar Minggu-Taman Makam Pahlawan Kalibata.