Sukses

AHY: Kami Optimistis Ibu Ani Sembuh, Tapi Tuhan Berkendak Lain

Sebagai anak, AHY menilai bahwa Ani Yudhoyono merupakan sosok yang setia, kuat, dan menginspirasi banyak orang.

Liputan6.com, Jakarta - Anak sulung Presiden ke-6 RI Soesilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan kepergian sang ibu, Ani Yudhoyono cukup mengagetkan keluarga. Menurut AHY, dua minggu sebelum mengalami masa kritis, kesehatan Ani menunjukkan perkembangan yang positif.

"Dua Minggu sebelum memasuki masa kritis sebenarnya beliau telah menunjukkan perkembangan sangat positif. Saat itu kami sekeluarga optimis untuk kesembuhan ibu Ani," kata AHY mewakili keluarga saat memberikan sambutan pada pemakaman almarhum Ani Yudhoyono di TMP Kalibata Jakarta Selatan, Minggu (2/6/2019).

Namun, AHY menuturkan Tuhan berkendak lain. Ibundanya dipanggil oleh Allah SWT i tik selama-lamanya.

"Namun tuhan berkehendak lain. Allah SWT memanggil ibu Ani Yudhoyono di penghujung bulan ramadan bulan mulia penuh berkah dan ampunan ini," ucapnya.

Sebagai anak, AHY menilai bahwa Ani merupakan sosok yang setia, kuat, dan menginspirasi banyak orang. Menurur dia, sebagai anak dan istri seorang prajurit, Ani juga merupakan sosok pejuang keras hingga akhir hayatnya.

"Sebagai perempuan, lahir dari keluarga prajurit menjadi istri prajurit dan juga ibu dari seorang prajurit TNI, Ibu Ani Yudhoyono dibentuk dan terbentuk menjadi pribadi yang tegar, dan pejuang keras. Karakter itu secara konsisten beliau tunjukkan hingga akhir hayatnya," ucap dia.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: