Sukses

Masuk Bursa Capres 2024, Ini Kata Ridwan Kamil

Emil tidak menutup diri bila ada pihak yang menginginkan dirinya bakal maju sebagai capres atau caawapres di 2024.

Liputan6.com, Jakarta - Survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) menyatakan sejumlah nama tokoh nasional dan daerah berpotensi menjadi calon presiden di 2024. Salah satu nama yang muncul yaitu Gubernur Jawa Barat Muhammad Ridwan Kamil.

Merespons survei tersebut, Ridwan Kamil menegaskan saat ini dirinya masih ingin fokus untuk menjalankan tugasnya sebagai gubernur dan belum terpikirkan untuk ikut serta dalam kontestasi di Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

"Pertama ini masih 2019, sudah ngomongin (Pilpres) 2024 dan itu kalau menurut saya terlalu jauh. Untuk saya pribadi, saat ini saya masih fokus sebagai gubernur Jawa Barat," kata Ridwan Kamil di Gedung Negara Pakuan Bandung, Rabu, 3 Juli 2019.

Gubernur yang akrab disapa Kang Emil ini menyatakan dirinya adalah seorang gubernur baru yang merasa belum mempunyai pengalaman mendalam untuk mengurus hal-hal multidimensi.

"Saya ini masih gubernur baru, saya masih belum punya pengalaman mendalam dalam mengurusi multidimensi. Jadi untuk saya pribadi, saya fokus sebagai gubernur Jabar yang membawa kemajuan perubahan dan nanti lihat di akhir masa jabatan saya," kata dia.

Namun demikian, Emil mengaku tidak menutup diri bila ada pihak yang menginginkan dirinya bakal maju sebagai capres atau caawapres di 2024. Yang terpenting, kata dia, saat ini dia ingin fokus bekerja sebagai Gubernur Jawa Barat.

"Kalau masyarakat banyak yang mengapresiasi dan ada hasilnya, saya kira hal-hal lain bisa mengikuti. Jadi intinya tidak saya pikirkan (maju menjadi capres). Itu masih jauh," kata dia.

Mantan Wali Kota Bandung ini menilai masih banyak tokoh muda potensial lainnya di Indonesia yang dinilainya lebih pantas menjadi capres di Pilpres 2024.

"Masih banyak yang lebih laik. Untuk kondisi sekarang sekarang saya lebih fokus untuk mewujudkan Jabar Juara Lahir Batin," Ridwan Kamil menandaskan. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Dari Beberapa Kategori

Dalam suvei LSI, selain nama Emil, untuk tokoh dari  kategori pemimpin daerah yang berpeluan maju sebagai capres, ada nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa yang masuk ke bursa Pilpres 2024.

Untuk kategori partai politik, LSI menyebutkan adanya Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartanto, Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimutri Yudhoyono (AHY), Politisi PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

Dalam kategori selanjutnya, yakni pejabat di pemerintahan, nama-nama yang diprediksi oleh LSI Denny JA ialah Menteri Keuangan Sri Mulyani, Kepala BIN Budi Gunawan, Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Mantan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.

Â