Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PP Muhammadiyah Syafii Maarif atau Buya Syafii saat ini tengah dirawat di rumah sakit. Mantan Direktur Eksekutif MAARIF Institute Fajar Riza Ul Haq mengatakan saat ini kondisi Syafii Maarif mulai membaik.
"Sudah memasuki fase pemulihan, sudah bisa berjalan," ujar Fajar di Jakarta, Sabtu (27/7/2019).
Pagi tadi, Mensesneg Pratikno telah menjenguk Syafii Maarif di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Bantul. "Beliau sudah bisa berbicara," kata Fajar.
Advertisement
Berdasarkan foto yang diterima dari Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, tampak Pratikno yang mengenakan kemeja bewarna biru tengah berada di RS PKU Muhammadiyah Sleman, Yogyakarta, Sabtu (27/7/2019).
Pratikno terlihat tengah berbincang-bincang dengan anggota Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) itu di sofa rawat inap.
Seperti diketahui, Buya Syafii harus menjalani rawat inap di RS PKU Muhammadiyah Gamping. Buya Syafii mesti menjalani rawat inap karena mengalami gangguan saluran kencing.
Buya juga sudah menjalani penembakan batu ginjal di bagian kanan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Udara Hardjolukito, Bantul, Yogyakarta, Jumat 26 Juli kemarin.
Asisten pribadi Buya Syafii, Erik Tauvani menyampaikan, sejak Rabu 24 Juli 2019, Buya Syafii dirawat di RS PKU Muhammadiyah. Erik menerangkan Buya Syafii sempat mengeluhkan kencingnya berdarah.
Erik menambahkan, saat ini kondisi Buya Syafii sudah mulai membaik. Buya Syafii, sambung Erik saat ini sudah bisa diajak bercanda.
"Bisa diajak bercanda juga. Cuma harus istirahat total, jadi agenda-agenda harus di-off kan," ujar Erik saat dihubungi, Kamis 25 Juli 2019.
Ucapan Terima Kasih
Dalam keterangan tertulisnya, Buya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendoakan kesehatannya. Ia berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo, Gubernur DI Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X, dan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang telah mengirimi karangan bunga sebagai bentuk doa atas kesehatannya.
"Terima kasih yang tulus dari saya sekeluarga atas kiriman karangan bunga dari Presiden Jokowi, Sultan Hamengkubuwono X, Jeffrie Geovanie, relawan, Ir. BTP (Basuki Tjahaja Purnama), dan PD Indonesia Tionghoa," tulis Buya.
"Ada juga kiriman buah-buahan dari banyak pihak yang saya terima rasa syukur yang dalam. Semoga Allah membalas segala kebaikan para sahabat semua. Amin," lanjut dia.
Advertisement