Liputan6.com, Jakarta Sebagian wilayah di Jabodetabek masih mengalami pemadaman listrik. Warga Bekasi Barat masih merasakan pemadaman listrik sejak Selasa (6/8/2019) pukul 09.00 listrik di wilayahnya padam. tidak adanya sosialisasi pemadaman listrik kepada warga membuat warga kecewa kepada PT PLN (persero).
VIDEO: Pemadaman Listrik Masih Terjadi di Bekasi
Sebagian warga Bekasi masih mengalami pemadaman listrik. Pemadaman listrik ini sangat merugikan warga karena tidak ada pemberitahuan. Salah seorang warga pemilik depot air isi ulang megaku merugi hingga Rp 1 juta per hari.