Liputan6.com, Jakarta - Selama tiga tahun terakhir, Presiden Joko Widodo atau Jokowi selalu menunaikan salat Idul Adha di Provinsi Jawa Barat. Tahun ini, Jokowi melaksanakan salat id di Lapangan Astrid Kebun Raya Bogor, Jawa Barat.
Pada 2017, mantan Gubernur DKI Jakarya itu merayakan hari kurban bersama masyarakat Sukabumi di Lapangan Merdeka, Jawa Barat. Sementara pada tahun berikutnya atau 2018, Jokowi salat di Lapangan Tegar Beriman Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Mantan Wali Kota Solo itu mengaku mempunyai alasan tersendiri selama tiga tahun terakhir selalu salat Idul Adha di Provinsi Jawa Barat. Hal itu, kata Jokowi, lantaran lebih dekat dengan kediamannya.
Advertisement
"Ya kan memang saya tinggalnya di Jawa Barat. Jadi cari yang dekat saja. Biar tidak jauh-jauh," ucap Jokowi usai salat Idul Adha di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Minggu (11/8/2019).
Usai salat, Jokowi meyerahkan satu ekor sapi seberat 1 ton kepada Kebun Raya Bogor. Sapi yang diserahkan Jokowi tersebut merupakan peranakan Ongole, Indonesia.
Sapi asal Subang Jawa Barat ini diserahkan secara simbolis oleh Jokowi kepada Kepala Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Laksana Tri Handoko. Sapi tersebut rencananya baru dipotong di area Kebun Raya Bogor, Selasa 13 Agustus 2019.
Setelah penyerahan, Jokowi ditemani Iriana sempat mengelus tanduk sapi tersebut. Kemudian, keduanya meninggalkan lokasi dan menuju Istana Bogor.
Â
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Tak Saksikan Penyembelihan Hewan Kurban
Di momen Idul Adha ini, Jokowi tak menyaksikan penyembelihan hewan kurban. Dia mengaku hanya memiliki acara khusus dengan Iriana.
"Ada nanti dengan bu Iriana," ucap Jokowi di lokasi.
Tak hanya di Kebun Raya Bogor, Jokowi juga menyerahkan hewan kurban di sejumlah daerah di Indonesia, salah satunya Surabaya dan Ambon. Mantan Wali Kota Solo itu pun menyumbang sapi jenis limosin seberat 1,7 ton untuk dikorban di Masjid Istiqlal.
Advertisement