Sukses

Top 3 News: Nasib Sparta, Anjing yang Gigit ART hingga Tewas

Top 3 News, seorang asisten rumah tangga (ART) bernama Yayan tewas setelah digigit oleh anjing milik majikannya.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini, seorang asisten rumah tangga (ART) bernama Yayan tewas setelah diserang oleh anjing milik majikannya sendiri di kediamannya. Sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong.

Diketahui anjing pemburu berjenis Malinois Belgia tersebut milik presenter televisi Bima Aryo. Saat kejadian dia mengaku tengah berada di luar kota. Atas penyerangan tersebut, Bima mengaku menyesal dan akan bertanggungjawab penuh pada keluarga korban.

Niat baik sang pemilik anjing diapresiasi polisi. Meski begitu penyelidikan akan terus berlanjut. Rencananya Polsek Cipayung akan memanggil sang presenter kembali, setelah pada pemanggilan pertama Bima tak datang sebagai saksi. 

Lalu, bagaimana dengan nasib Sparta, anjing yang telah menggigit ART Yayan hingga tewas? 

Sementara itu, adegan ranjang seperti kasus video syur Vina Garut kembali terjadi. Berbeda dengan Vina Garut, pesta seks kali ini dilakukan dua orang wanita yang melayani satu pria hidung belang.

Oleh Satreskrim Polres Serang Kota, ketiganya ditangkap di sebuah kamar hotel di Jalan Lingkar Selatan (JLS), Kecamatan Waringinkurung, Kabupaten Serang, Banten. 

Cerita horor kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Penari kini tengah ramai dibicarakan. Masyarakat Indoenesia yang mudah terbius dengan cerita horor dan hal-hal mistis langsung dibikin penasaran. 

Adalah akun anonim Twitter @SimpleM81378523 yang awalnya membuat thread yang sangat panjang membahas tentang cerita mistis yang melibatkan enam orang mahasiswa yang tengah KKN di Jawa Timur.

Lokasi dimana Desa Penari berada sangat dirahasiakan. Hal ini justri malah membuat warganet semakin penasaran. Mereka pun berupaya untuk menebak lokasi KKN Desa Penari tersebut.

Bahkan ada sekelompok anak muda asal Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi, Jawa Timur mendatangi wilayah yang diduga mirip dengan lokasi KKN yang disebutkan dalam cerita.

Kampung tersebut terletak sekitar 1,5 kilometer ke arah barat dari pintu masuk kawasan Wisata Rowo Bayu, Banyuwangi. Mereka mengklaim temukan berbagai kemiripan dengan cerita KKN di Desa Penari.

Berikut berita terpopuler di kanal News Liputan6.com, sepanjang Rabu, 4 September 2019:

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. 5 Fakta Terbaru Serangan Anjing Milik Bima Aryo yang Tewaskan ART

Anjing pemburu berjenis Malinois Belgia menyerang Asisten Rumah Tangga (ART) presenter sekaligus content creator Bima Aryo, Jumat, 30 September 2019. Peristiwa nahas tersebut terjadi di kediaman Bima di Jalan Langgara, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur. 

Yayan yang menderita luka cukup serius akibat luka gigitan tersebut sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun, nyawanya tidak tertolong. 

Pasca-tewasnya Yayan, petugas Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Perikanan Jakarta Timur akhirnya mengevakuasi anjing tersebut ke rumah penampungan sementara dan dikarantina.

Sementara itu, salah satu kerabat Bima menyebut bahwa anjing tersebut tergolong sangat ganas. Terlebih, Sparta nama anjing yang menewaskan Yayan (35) Asisten Rumah Tangga (ART) sering menggonggong jika melihat orang yang tak dikenalnya.

 

Selengkapnya...

3 dari 4 halaman

2. Prostitusi Online yang Sediakan Jasa Threesome di Serang, Terkuak

Wanita berdaster biru itu dan rekannya yang berbaju motif macan tutul, tertunduk malu setelah tertangkap oleh Satreskrim Polres Serang Kota, Selasa 3 September 2019.

Perempuan berinisial SH (34) dan SR (24) tersebut tepergok melakukan pesta seks dengan seorang laki-laki atau threesome. 

SH berasal dari Medan, Sumatera Utara yang merantau ke Jakarta. Sedangkan SR, warga asli Jakarta.

Keduanya melayani pesanan pria hidung belang di sebuah kamar hotel di Jalan Lingkar Selatan (JLS), Kecamatan Waringinkurung, Kabupaten Serang, Banten untuk threesome.

 

Selengkapnya...

4 dari 4 halaman

3. Menyingkap Cerita Horor di Balik KKN Desa Penari

Akhir-akhir ini dunia maya dihebohkan dengan cerita horor KKN di Desa Penari. Viralnya berita ini berasal dari akun anonim Twitter @SimpleM81378523.

Dia menceritakan pengalaman enam orang mahasiswa yang melakukan kuliah kerja nyata di sebuah wilayah Jawa Timur dan mengalami pengalaman supranatural. 

Dalam unggahan akun tersebut, si pemilik akun membuat thread yang sangat panjang membahas tentang cerita mistis yang melibatkan bebeberapa mahasiswa yang tengah melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Jawa Timur.

Tak disangka, cerita yang dituliskan di thread Twitter ini menjadi viral dan ramai diperbincangkan. Tidak hanya itu, para youtuber pun ikut mengklarifikasi mengenai cerita mistis tersebut.

 

Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.