Sukses

Polisi: Kondisi di Waena dan Wamena Papua Sudah Kondusif

Kerusuhan terjadi di Waena, Jayapura dan Wamena, Papua, Senin 23 September 2019. Kerusuhan yang berlangsung sejak pagi itu mereda pada sore harinya.

Liputan6.com, Jakarta - Kerusuhan terjadi di Waena, Jayapura dan Wamena, Papua, Senin 23 September 2019. Kerusuhan yang berlangsung sejak pagi itu mereda pada sore harinya.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes AM Kamal mengatakan, petugas TNI-Polri masih berjaga-jaga untuk mencegah hal-hal tak diinginkan kembali terjadi.

"Di Wamena, situasi sudah kondusif sejak pukul 15.00 WIT. Begitu juga di Waena, Jayapura, kondisinya sudah kondusif dari sore ke malam," ujar Kamal ketika dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Selasa (24/9/2019).

Menurut dia, Wakapolda Papua Brigjen Pol Yakobus Marjuki berada di Wamena untuk menjaga kondusivitas di wilayah tersebut.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, dugaan sementara, kerusuhan terjadi lantaran dipicu oleh berita bohong atau hoaks terkait isu rasisme.

"Hoaksnya masih tentang rasis tetap. Penyebar hoaksnya sedang didalami oleh Ditsiber Bareskrim," tutur Dedi soal kerusuhan Papua di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin 23 September 2019.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Beda dengan Rusuh di Waena

Senin, kerusuhan juga terjadi di Waena, Jayapura, Papua. Massa yang bertindak anarkistis ini pada awalnya melaksanakan demonstrasi di Universitas Cendrawasih (Uncen).

Massa dari Aliansi Mahasiswa Papua (AMP) itu sempat menduduki auditorium Uncen.

TNI dan Polri kemudian bernegosiasi dengan massa. Mereka kemudian bersedia membubarkan diri dan minta diantar ke Expo Waena. 

"Jadi peristiwa di Waena dan Wamena berbeda," ujar Kamal.