Sukses

Kebakaran Pipa Pertamina di Cimahi, Polisi Imbau Warga Jangan Mendekat

Pipa Pertamina yang melintas di wilayah Cimahi Selatan dikabarkan mengalami kebakaran. Hal itu dibenarkan oleh Humas Polda Jabar AKBP Trunoyudho.

Liputan6.com, Jakarta - Pipa Pertamina yang melintas di wilayah Cimahi Selatan dikabarkan mengalami kebakaran. Hal itu dibenarkan oleh Humas Polda Jabar AKBP Trunoyudho. Dia mengimbau kepada warga agar tidak mendekati lokasi kejadian.

"Polsek dan Polres sudah ke TKP (mengimbau) warga sekitar untuk tidak menonton dan mendekat," kata Trunoyudho saat dikonfirmasi Liputan6.com, Selasa (22/10/2019).

Hal itu dilakukan karena dikhawatirkan akan membahayakan keselamatan warga. Kata Trunoyudho, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Pemadam Kebakaran untuk memadamkan api di TKP.

Kebakaran tersebut terjadi pada sekitar pukul 14.00 WIB, Selasa (22/10/2019). Dan hingga berita ini ditulis, kata Trunoyudho, api masih berkobar di tempat kejadian.

Menurutnya, polisi sampai saat ini masih menunggu api padam untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

"Penyebabnya masih penyelidikan. Kan masih ada apinya kita belum bisa simpulkan," tuturnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini: