Sukses

Pipa Pertamina Cimahi Terbakar, Km 126-130 Tol Purbaleunyi Steril Kendaraan

Petugas kini melakukan rekayasa lalu lintas di kilometer 130. Sebab, terjadi antrean kendaraan sampai kilometer 131.

Liputan6.com, Jakarta - Pipa Pertamina di kawasan Melong, Kota Cimahi terbakar, Selasa (22/10/2019) sekitar pukul 14.00 WIB. Arus lalu lintas di ruas tol Purbaleunyi pun terkena dampaknya.

Petugas Sentra Komunikasi Tol Purbaleunyi Agus Raharja mengatakan, petugas telah mensterilkan jalur dari kilometer 126 hingga ke tempat kejadian perkara, tepatnya di Kilometer 130.

"Sudah tidak ada yang boleh lewat," kata dia saat dihubungi Liputan6.com, Selasa.

Petugas kini melakukan rekayasa lalu lintas di kilometer 130. Sebab, terjadi antrean kendaraan sampai kilometer 131.

"Dikeluarkan ke Pasir Koja. Untuk yang dari arah Padalarang yang mengarah ke TKP dikeluarkan ke gerbang Pasteur dan Baros. Di sana antrean sampai kilometer 125," ujar dia.

"Yang sudah kejebak putarkan ke kilometer 129 menjelang TKP," sambung dia.

Menurut Agus, hingga kini api kobaran pipa pertamina masih membesar.

"Katanya menunggu habis dulu BBM-nya karena sudah ditutup dari Cilacap," ucap dia.

Video Terkini