Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan Duta Besar China Xiao Qian di ruang kerjanya, di Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat.
Kegiatan tersebut diketahui melalui Twitter resmi Kementerian Pertahanan Indonesia dan Twitter pribadi Prabowo Subianto, Selasa 29 Oktober 2019.
"Kita harus berdiri sama tinggi dan duduk sama rendah dengan bangsa manapun, 1000 kawan terlalu sedikit, 1 musuh terlalu banyak," kata Prabowo seperti dilansir dari Twitter pribadinya saat menerima kunjungan Dubes Xiao Qian.
Advertisement
Lewat foto dibagikan, Prabowo tampak didampingi Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Andika Perkasa, Sekjen Kemhan Laksdya TNI Agus Setiadji, Dirjen Strahan Kemhan Mayjen TNI Rizerius Eko, dan Kabaranahan Kemhan Mayjen TNI Budi Prijono.
Sementara itu, hari ini Ketua Umum Gerindra itu tampak tengah mengunjungi Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (30/10/2019).
Melalui twitter resmi pribadinya, Menhan Prabowo disambut langsung Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto. Melalui foto yang dibagikan, tampak upacara penyambutan militer kepada Prabowo Subianto. Prabowo tampak memberikan hormat kepada prajurit yang meyambutnya.
Â
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Gaya Prabowo
Saat kunjungan ini, Prabowo tampak mengenakan jas putih dipadu peci dan kaca mata hitam. Usai penyambutan, Prabowo bersama Panglima TNI dan segenap jajaran pejabat tinggi Mabes TNI berfoto bersama di depan gedung Jenderal Soedirman.
Mengonfirmasi kunjungan ini, Kapuspen Mabes TNI Mayjend TNI Sisriadi belum mau membeberkan ihwal pertemuan tersebut.
"Nanti ya mas tunggu press release dari Puspen TNI," kata jenderal bintang dua ini saat dikonfirmasi, Rabu (30/10/2019).
Advertisement