Sukses

Soal Tes CPNS Papua dan Jawa Akan Dibedakan

Kata Setiawan, soalnya akan disesuaikan dengan karakteristik masyarakat Papua.

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) berencana membedakan tingkat kesulitan soal tes CPNS 2019 antar di Jawa dan Papua.

Deputi SDM Kemenpan RB Setiawan Wangsa Atmaja menyatakan, pembedaan soal tes tersebut bertujuan memberikan keadilan terhadap masyarakat Papua.

Kata dia, soal CPNS akan disesuaikan dengan karakteristik masyarakat Papua.

"Papua ini kan dikelola secara offline, tapi online secara lokal ya," kata dia saat ditemui di Komplek DPR, Jakarta, Senin (18/11/2019).

Menurut dia, soal tes CPNS di Papua akan dibuat lebih mudah dibandingkan Jawa. Setiawan sendiri tidak menjabarkan secara rinci berapa perbandingan soal yang mudah dengan yang sulit atau menengah.

"Itu teknis ya," katanya.

Kendati begitu, ambang batas lulusnya masih sama. Tidak dibedakan dengan tes yang dilakukan di Jawa.

  • Setelah lolos tahapan administrasi, para peserta CPNS dihadapkan tes kompetensi sebagai syarat kelulusan.
    Setelah lolos tahapan administrasi, para peserta CPNS dihadapkan tes kompetensi sebagai syarat kelulusan.

    Tes CPNS

  • CPNS adalah pegawai yang baru lulus tes seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil tahap pertama.

    CPNS