Sukses

Puji Gamcheon Village, Jokowi: Desa Kita Juga Mampu Bangun Seperti Ini

Jokowi menilai kampung yang kini diminati wisatawan itu tak hanya bagus dalam hal penataan saja, namun juga pemberdayaannya.

Liputan6.com, Busan - Presiden Jokowi memuji penataan Gamcheon Village, Kampung Warna Warni di Busan Korea Selatan. Jokowi menilai kampung yang kini diminati wisatawan itu tak hanya bagus dalam hal penataan saja, namun juga pemberdayaannya.

"Jadi misalnya di sini kita bisa beli ada kafe, bisa minum kopi tapi murah. Kemudian juga ini makanan-makanan seperti ini tapi kemasannya dikemas dengan sangat bagus, diberikan brand dan ya penyajiannya sangat murah. Sangat murah," kata Jokowi usai mengunjungi Gamcheon Village di Busan Korea Selatan, Minggu (24/11/2019).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berharap, hal tersebut juga dapat ditiru oleh kampung-kampung yang ada di Indonesia. Dengan begitu, dapat meningkatkan kemampuan perekonomian masyarakat.

"Saya kira kampung-kampung kita desa-desa kita mampu membagun seperti ini, bukan sesuatu yang sulit," ucapnya.

Jokowi mengakui bahwa Indonesia juga memiliki beberapa lokasi yang mirip dengan Gamcheon Village seperti, di Kota Malang, Semarang, hingga Jogjakarta. Namun, sayangnya hanya berfokus terhadap penataan kampung saja.

"Kalau di sini penataan kampung, pemberdayaan ekonominya menjadi wisata, menjadi kawasan wisata sehingga bercampur aduk meningkatkan ekonomi masyarakat disini. Saya kira ini sebuah rencana yang sangat baik," jelas Jokowi.

 

2 dari 2 halaman

Jadi Inspirasi Kepala Daerah

Mantan Walikota Solo itu pun mempertimbangkan akan membuat program nasional agar desa-desa di Indonesia seperti Gamcheon Village. Dia berharap konsep desa seni itu dapat memberikan inspirasi untuk kepala daerah.

"Kampung-kampung kita bagi desa-desa kita bahwa dari yang sebelumnya kumuh tidak tertara, kemudian bisa ditata dan bisa mendatangkan peningkatan ekonomi bagi masyarakat," tuturnya.

Gamcheon Village adalah kampung warna warni di Busan yang saat ini menjadi salah satu destinasi wisata paling dicari oleh para wisatawan. Gamcheon Village dulunya bekas tempat penampungan pengungsi.

Bukan hanya kampung warna warni, Gamcheon Village juga dipenuhi dengan mural, lukisan, dam artwork. Selain itu, ada juga galeri seni dan berbagai rumah makan.

Jokowi dan Ibu Negara Iriana sempat mampir di salah satu kafe yang memiliki spot sangat bagus untuk melihat kampung warna-warni.

Dari lantai dua kafe itu, Jokowi langsung melihat pemandangan kampung warna-warni sambil meminum kopi dan menyantap hotteok yang adalah makanan khas negeri gingseng. Sambil menikmati pemandangan, mantan Walikota Solo itu pun berbincang-bincang dengan Iriana.