Sukses

Ledakan di Monas, Gegana dan Inafis Bersiaga

Ledakan terjadi di kawasan Monumen Nasional atau Monas.

Liputan6.com, Jakarta - Ledakan terjadi di kawasan Monumen Nasional atau Monas. Ledakan tersebut terjadi pada pukul 07.40 WIB.

Polisi menyebut sumber ledakan berada di dalam Monas. Diduga, ledakan berasal dari handphone.

Usai ledakan, kawasan Monas pun langsung disterilkan. Polisi bersiaga di kawasan Monas. Tim Inafis dan Gegana pun bersiaga di lokasi tersebut. 

Masyarakat pun dilarang masuk ke kawasan Monas. Namun, kendaraan masih boleh melintas di Jalan Medan Merdeka Utara.

Petugas kepolisian sejauh ini sedang melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian.

"Sudah di TKP," Kabag Humas Polres Jakarta Pusat AKP Suwatno saat dihubungi Liputan6.com melalui pesan singkat, Selasa (3/12/2019).

Sementara, Kapendam Jaya Letkol Czi Zulhandrie S Mara belum mau berkomentar mengenai adanya korban berdasarkan foto yang beredar.

"Itu baru sekadar foto," jelas dia.

Sejauh ini, masih dilakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut.

"Ada banyak olahraga di situ. Bukan hanya TNI, ada juga masyarakat," Zulhandrie menandaskan.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini: