Sukses

Gibran Daftar Pilkada Solo, Jokowi: Itu Sudah Jadi Keputusan

Jokowi tak mau berkomentar banyak soal putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka yang mendaftar Pilkada Solo.

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak mau berkomentar banyak soal putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka yang mendaftar Pilkada Solo. Menurut dia, hal itu merupakan keputusan Gibran untuk maju ke Pilwalkot Solo 2020.

"Kan sudah saya sampaikan bolak-balik. Bahwa itu sudah menjadi keputusan. Tanyakan langsung ke anaknya," kata Jokowi kepada wartawan di Tol Layang Jakarta-Cikampek Jawa Barat, Kamis (12/11/2019).

Gibran Rakabuming Raka dikawal para relawan pendukungnya untuk mendaftar sebagai calon Wali Kota Solo (Cawalkot) ke DPD PDIP Jawa Tengah di Semarang. Meski berstatus anak Jokowi, PDI Perjuangan memastikan tidak memberikan keistimewaan kepada pengusaha martabak itu.

Ketua DPD Jawa Tengah PDI Perjuangan Bambang Wuryanto mengatakan, selama proses penjaringan bakal calon kepala daerah semua kader diberi perlakuan sama. Gibran, kata dia, tidak akan diberikan karpet merah.

"Kalau dalam proses penjaringannya di partai ini equal treatment. Semua diperlakukan sama. Mohon izin tentu Mas Gibran tidak diberikan karpet merah," ujar Bambang di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/12/2019).

Saksikan video di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Muncul Dinasti Politik?

Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu itu yakin Megawati bakal diskusi dengan Presiden Jokowi. Apalagi banyak tudingan majunya Gibran ini memunculkan politik dinasti.

"Tentu dalam konteks ini saya tidak berani memastikan tetapi kira-kira pasti nanti ada putusan antara ibu dengan pak Presiden. saya nggak tahu loh ya, tapi orang-orang berkira-kira," kata Bambang.