Sukses

Bertemu Mensesneg, Mahfud Tepis Bahas Perpres KPK: Hanya Minum Kopi

Ditanya tentang topik yang dibicarakan keduanya, Mahfud mengatakan itu hanya pembicaraan di antara kawan lama.

Liputan6.com, Jakarta - Menko Polhukam Mahfud Md hari ini bertemu dengan Menteri Sekretaris Negara Pratikno. Ditanya tentang topik yang dibicarakan keduanya, Mahfud mengatakan mereka hanya minum kopi.

"Pak Pratikno itu kan teman saya di Jogja. Sering minum kopi. Udah lama enggak minum kopi ke sini, tadi kan lewat," kata Mahfud di kantornya, Jakarta, Jumat (3/1/2020).

Dia juga menepis bahwa dalam pertemuan tersebut mereka membicarakan soal Perpres KPK.

"Enggak. Kan enggak ada kaitannya kan dengan tugas Pak Pratikno," klaim Mahfud.

Saat ditanya kembali apakah sempat dikabarkan mengenai hal ini? Dia hanya menjawab singkat.

"Saya enggak tanya juga," pungkas Mahfud.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Siapkan Perpres KPK

Diketahui, Presiden Joko Widodo atau Jokowi tengah menyiapkan peraturan presiden atau perpres baru terkait KPK, yang mengatur mengenai susunan organisasi, tata kerja pimpinan, dan organ pelaksana pimpinan lembaga antirasuah tersebut.