Sukses

Tinjau Wilayah Banjir, Anies Baswedan Bersepeda Mengitari Bantaran Sungai Ciliwung

Kedatangan Anies yang mendadak ini langsung disambut antusias warga yang sedang bersantai usai seharian membersihkan rumah pascaditerjang bencana banjir.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Anies Baswesan kembali meninjau wilayah terdampak banjir di Bukit Duri Jakarta Selatan. Pantauan di lokasi, Anies tiba pukul 17.30 WIB dengan bersepeda dan meninjau langsung SMAN 8 Jakarta, salah satu sekolah yang juga terkena dampak banjir.

Usai melihat kondisi sekolah dan berbincang dengan warga sekitar, Anies beserta rombongan Pemprov DKI kembali mengayuh sepedanya ke bantaran kali Ciliwung di Jalan Slamet Riyadi, Jakarta Selatan.

Kedatangan Anies yang mendadak ini langsung disambut antusias warga yang sedang bersantai usai seharian membersihkan rumah pascaditerjang bencana banjir.

"Wah ada Pak Anies Pak Anies," serbu warga sambil meminta swafoto.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Salami Warga

Anies pun menyalami mereka satu per satu dan memohon izin untuk kembali meninjau lokasi di sekitaran bantaran Kali Ciliwung.

"Ijin bapak-bapak, ibu-ibu ninjau lagi ya," salam Anies sambil mengayuh sepedanya menuju Kampung Pulo.

Namun di tengah perjalanan kumandang adzan Magrib terdengar. Anies pun menepikan sepedanya dan singgah sesaat di salah satu warung kopi kecil milik warga.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.