Liputan6.com, Jakarta - Bakal Calon Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Asman Abnur mengaku sudah sowan ke senior-senior partai tersebut sebelum mendaftar jadi caketum. Asman menyebut, para senior mendukung semua kandidat yang maju.
Senior PAN yang dimaksud adalah Amien Rais, Hatta Rajasa dan Sutrisno Bachir.
"Kita sudah konsolidasi semua termasuk ke pendiri partai, termasuk Pak Amien, Hatta, Pak Sutrisno Bachir dan tokoh-tokoh PAN yang saya temuin mendungkung untuk semua kandidat," kata Asman di Sekretariat DPP PAN, Jalan Daksa I, Jakarta Selatan, Sabtu (8/2/2020).
Advertisement
Asman mengaku sejumlah senior PAN mendukungnya jadi ketum. Namun, dukungan tersebut tidak dibuka terang-terangan.
"Ada beberapa (senior dukung saya) tapi masing-masing punya cara sendiri mendukung kadernya ada yang terbuka ada yang tidak. Secara langsung tidak," kata Asman.
"Tapi yang jelas akan melihat figur ketua umum karena PAN itu terbuka sosialisasi pendekatan dan segala macam jadi tidak ada dibatasi ini modal utama untuk maju jadi calon ketum," tambah dia.Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Modal Pengalaman
Bermodal rekam jejak dari legislatif dan eksekutif, dia percaya bisa duduk di kursi Ketum PAN. Mantan menteri PAN-RB itu ingin buat tata kelola partai lebih baik dan bersatu menghadapi langkah politik ke depan.
"Nah, kita berharap kader-kader daerah dengan apa yang saya sampaikan ini menjadi satu alternatif, salah satu pertimbangan untuk memilih saya," pungkas Asman.
Â
Reporter:Â Muhammad Genantan Saputra
Sumber: Merdeka
Advertisement