Sukses

Caketum PAN Mulfachri Harahap Klaim Kantongi Dukungan Amien Rais

Bakal calon Ketua Umum PAN, Mulfachri Harahap mengaku telah didukung senior PAN Amien Rais.

Liputan6.com, Jakarta - Bakal calon Ketua Umum PAN, Mulfachri Harahap mengaku telah didukung senior PAN Amien Rais untuk maju jadi caketum. Namun, kata dia, dukungan dari Amien Rais itu dengan kajian mendalam.

"Dukungan Pak Amien kepada saya itu dukungan yang sifatnya sangat rasional. Jadi Pak Amien tidak ujug-ujug mendukung saya. Lewat sebuah dialektika yang panjang, sebuah diskursus yang mendalam," kata Mulfachri di Sekretariat DPP PAN, Jl Daksa I, Jakarta Selatan, Sabtu (8/2/2020).

Kemudian, kata dia, setelah dirinya menyampaikan visi misinya jika dia terpilih menjadi Ketum PAN, barulah Amien Rais mendukungnya.

"Pak Amien memanggil saya dan menyatakan saya mendukung anda," sambungnya.

Mulfachri mengaku tidak asal minta restu ke Amien Rais untuk maju jadi ketum. Dia memberikan paparan program untuk PAN kedepan.

"Jadi jangan dibalik bukan Pak Amien panggil saya kemudian 'saya dukung anda untuk maju' tidak sama sekali. Saya datang ke Pak Amien saya sampaikan semacam proposal katakanlah seperti itu saya jelaskan situasi PAN hari ini," ucapnya.

Menurutnya, saat ini, pendiri PAN yang maju jadi caketum adalah dirinya. Sehingga, dia menceritakan ke Amien Rais soal kondisi PAN sekarang dan apa yang harus dilakukan ke depan.

"Kami diskusi dan setelah itu 2-4 minggu setelah kedatangan saya yang menyatakan rencana saya untuk maju Pak Amien menyatakan bismilah dan Insya Allah saya akan dukung," ucapnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Hanafi Rais Balak Jadi Sekjen PAN

Dia pun akan mengajak putra Amien Rais, Hanafi Rais untuk kepemimpinan baru PAN. Hanafi disebut sebut bakal dijadikan Sekjen PAN periode selanjutnya jika Mulfachri menang.

"Saya memulai sebuah tradisi baru maju atau running bersama sama dengan saudaraku Hanafi Rais yang sekarang menjadi ketua fraksi PAN di DPR RI. Nah saya kira itu sudah menjawab, saya kira dukungan Pak Amien," tandasnya.

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

Sumber: Merdeka