Sukses

Mangkir Panggilan KPK, Massa HMI Gelar Aksi Usir Zulhas dari Kendari

Massa juga mendorong KPK agar segera memanggil paksa Zulhas karena sudah 2 kali mangkir panggilan pemeriksaan. Meski statusnya masih sebagai saksi.

Liputan6.com, Kendari - Gelaran Kongres PAN ke-5 di Kendari diwarnai aksi demo dari massa HMI Sulawesi Tenggara di depan hotel Claro, Senin (10/2/20220). Puluhan mahasiswa itu tidak terima dengan kehadiran Zulkifli Hasan atau Zulhas dalam arena kongres. Puluhan personel polisi pun membuat barikade menjaga agar massa tidak merangsek masuk ke dalam lokasi Kongres.

Koordinator aksi, Andriadi mengatakan, Zulhas dianggap tidak memberikan contoh terhadap masyarakat lantaran mangkir dari panggilan penyidik KPK terkait kasus lahan di Riau. Menurutnya perbuatan Zulhas tidak memperlihatkan itikad baik dan patuh terhadap hukum.

"Kami tidak berniat menggangu Kongres. Kami pemuda dan Mahasiswa Bumi Konawe minta Zulkifli Hasan keluar dari Kendari. Dia tak layak datang ke kota kami. Jangan kotori kota kami," kata Andriadi.

Massa juga mendorong KPK agar segera memanggil paksa Zulhas karena sudah 2 kali mangkir panggilan pemeriksaan. Meski statusnya masih sebagai saksi.

"Salam pergerakan, salam tanpa penindasan. Kami dari HMI dan himpunan mahasiswa Riau, mendesak Zulkifli Hasan hadir dalam pemanggilan KPK. Kenapa Sudah dua kali dipanggil kenapa tidak datang. Kenapa Zulhas yang terhormat tidak mau dan tidak mampu memenuhi panggilan KPK kalau memang tidak merasa bersalah," teriak Andriadi.

Para pendemo juga meminta Zulhas mau keluar dan menjelaskan soal alasan mangkir dari panggilan KPK. Malah massa mengancam akan memaksa masuk.

"Kami minta keluar saudara Zulkifli Hasan yang terhormat. Jelaskan kepada kami, jika anda tidak keluar, izinkan kami masuk arena kongres untuk masuk menemui Zulkifli Hasan yang terhormat," imbuh salah satu peserta aksi lainnya, Zahid.

Aksi ini sempat menimbulkan kemacetan dan mengganggu jalannya peserta Kongres ke lokasi. Ada empat kandidat yang maju menjadi Caketum dalam Kongres PAN kali ini. Yakni, Asman Abnur, Mulfachri Harahap, Djrajat Wibowo, dan Zulkifli Hasan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: