Sukses

BMKG: Gempa Hari Ini 4 Kali Menggetarkan Nusantara

Gempa pertama pada hari ini terjadi di Kobisonta, Maluku terjadi sekitar pukul 01:19:23 WIB.

Liputan6.com, Jakarta - Gempa hari ini kembali menggetarkan beberapa wilayah di Indonesia. Hingga pukul 19.00 WIB, setidaknya empat gempa terjadi di bumi Pertiwi.

Informasi mengenai gempa yang terjadi ini dilihat dari laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) www.bmkg.go.id, Senin (10/2/2020).

Lindu pertama pada hari ini menggetarkan wilayah Kobisonta, Maluku. Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 01:19:23 WIB dengan kekuatan magnitudo 4,1.

Selain itu, gempa juga turut menggetarkan kawasan Pandeglang, Banten. Lindu berkekuatan magnitudo 4,8 itu terjadi sekitar pukul 12:22:55 WIB.

Berikut empat gempa yang menggetarkan Indonesia dihimpun Liputan6.com dari laman resmi BMKG:

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 5 halaman

Kobisonta

Gempa pertama pada hari ini terjadi di Kobisonta, Maluku. Lindu itu menggetarkan sekitar pukul 01:19:23 WIB.

Pusat gempa berada di laut 28 kilometer utara Kobisonta. Gempa yang terjadi berkekuatan magnitudo 4,1 dengan kedalaman 14 kilometer.

Lokasi gempa berada pada titik 2.73 Lintang Selatan-129.94 Bujur Timur.

 

3 dari 5 halaman

Sarmi

Lindu kedua terjadi di wilayah Sarmi, Papua sekitar pukul 04:23:58 WIB. Gempa tersebut berkekuatan magnitudo 5,1 dengan kedalaman 10 kilometer.

Lokasi gempa berada pada garis Lintang -1.27 dan Bujur 139.01. Pusat gempa berada 70 kilometer timur laut Sarmi, Papua.

 

4 dari 5 halaman

Jayapura

Gempa kembali terjadi di Papua. Kali ini, lindu itu menggetarkan wilayah Jayapura sekitar pukul 11:03:54 WIB.

Lokasi gempa berada pada titik 2.8 Lintang Selatan-140.63 Bujur Timur.

Pusat gempa berada di darat 27 kilometer tenggara Kabupaten Jayapura. Lindu itu berkekuatan magnitudo 3,6 dengan kedalaman 10 kilometer.

 

5 dari 5 halaman

Pandeglang

Wilayah Pandeglang, Banten juga turut digetarkan gempa berkekuatan magnitudo 4,8 dengan kedalaman 5 kilometer.

Pusat gempa berada di laut 103 kilometer barat daya Pandeglang. Lindu itu terjadi sekitar pukul 12:22:55 WIB.

Lokasi gempa berada pada titik 6.81 Lintang Selatan-105.32 Bujur Timur.

  • Gempa adalah peristiwa bergetar atau bergoncangnya bumi karena pergerakan atau pergeseran lapisan batuan pada kulit bumi secara tiba‐tiba.

    Gempa

  • BMKG adalah singkatan dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika yang berstatus Lembaga Pemerintah Non Departemen (LPN).

    BMKG

  • Gempa Hari Ini

  • Gempa Bumi