Sukses

Mobil Jatuh dari Lantai Tiga

Usai menjalani service, sebuah mobil terjun bebas dari lantai 3 dalam lubang lift gedung showroom. Diduga mobil naas tersebut masuk saat pintu lift telah terbuka, namun kotaknya masih berada di lantai atas.

Liputan6.com, Jakarta: Sebuah mobil Honda Jazz seri terbaru yang dikendarai seorang mekanik terjun bebas dari lantai 3 dalam lubang lift gedung showroom di Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Selasa (3/7). Mobil dengan nomor polisi B 1607 YD ini rinsgek setelah terjun bebas dari lantai tiga. Sang mekanik yang berada dibelakang stir pun tewas seketika.
 
Kecelakaan kerja ini bermula saat sang mekanik mencoba memindahkan mobil yang baru selesai diservis dari lantai tiga menuju lantai dasar. Saat akan memasuki lift kendaraan, tiba-tiba mobil langsung jatuh ke dalam lubang padahal pintu lift telah telah terbuka, namun kotaknya masih berada di lantai atas.
 
Korban Jajang Hasan Basri sempat dibawa ke Rumah Sakit Sint Carolus untuk diberikan pertolongan, namun korban tak mampu bertahan. Jasad  korban selanjutnya dibawa ke kamar jenazah RSCM Jakarta.(IAN)

    Video Terkini